Pondasi Bangunan pada Permukiman Lahan Basah Tepian Sungai

Penulis

  • Maya Oktarini Universitas Sriwijaya, Indonesia
  • Abizard B. Putra Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya Palembang, Indonesia
  • Alwine. R. M. Paulus Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya Palembang, Indonesia
  • Albert. N. Bernando Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya Palembang, Indonesia
  • Wanda. A. Safitri Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya Palembang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31101/juara.v7i1.3489

Abstrak

Pembangunan permukiman di area riparian, khususnya di tepian sungai, menimbulkan tantangan signifikan terhadap keberlanjutan lingkungan. Kawasan seperti ini sering kali bertransformasi menjadi permukiman kumuh, dengan pembangunan yang bersifat sporadis, organik, dan tanpa perencanaan yang matang. Pemilihan teknik fondasi untuk bangunan di kawasan ini tidak hanya merupakan isu keberlanjutan lingkungan tetapi juga menyangkut aspek sosial-ekonomi serta keamanan penghuninya.  Penelitian kuantitatif yang dilakukan di tepian Sungai Musi, Palembang, bertujuan untuk menginventarisasi jumlah rumah dengan pondasi kayu dan beton, serta memahami preferensi masyarakat setempat terhadap material pondasi yang digunakan. Melalui metode analisis deskriptif dari data 433 unit rumah, ditemukan bahwa mayoritas, yakni 344 unit, menggunakan pondasi kayu, sementara 89 unit lainnya menggunakan pondasi beton. Dari jumlah rumah dengan pondasi kayu, 183 pemilik memilih untuk mempertahankan penggunaan kayu, sementara 161 orang lainnya mempertimbangkan untuk beralih ke pondasi beton, umumnya didorong oleh persepsi kekuatan dan ketahanan terhadap ombak. Namun, faktor ekonomi tetap menjadi pertimbangan utama, dengan indikasi bahwa beton, meskipun kuat, dapat menimbulkan biaya konstruksi yang lebih tinggi. Oleh karena itu, penggunan pondasi beton pada rumah di riparian memerlukan penelitian mendalam, untuk menjamin bahwa pembangunan rumah tidak hanya ekonomis, tetapi juga aman dan berkelanjutan.

Unduhan

Diterbitkan

2024-02-27

Cara Mengutip

Oktarini, M., B. Putra, A., M. Paulus, A. R., Bernando, A. N., & Safitri, W. A. (2024). Pondasi Bangunan pada Permukiman Lahan Basah Tepian Sungai. Jurnal Arsitektur Dan Perencanaan (JUARA), 7(1), 43–53. https://doi.org/10.31101/juara.v7i1.3489

Citation Check